Islam Solusi Mengatasi Bunuh Diri

Suicide

Jonghyun atau lebih dikenal dengan Jonghyun’s SHINee minggu ini namanya menjadi headline kabar terpopuler terutama untuk para pengemar K-pop, pasca pemberitaan media tentang aksi bunuh diri yang dia lakukan. Sebelum Jonghyun’s masih di tahun yang sama seorang vokalis terkenal lainya dari sebuah grub band rock asal negeri super power Chester Bennington juga melakukan hal yang serupa. Aksi bunuh diri dikalangan artis/aktor dunia bukanlah sesuatu yang baru. Dua nama yang tersebutkan diatas hanyalah pembaruan jumlah statistik dari total artis-artis dunia lainya yang juga memutuskan untuk mengakhiri hidupnya malalui aksi bunuh diri.  

Sebuah fakta yang ironis sekaligus begitu miris ditelinga, tak habis pikir jadinya, bagaimana mungkin sosok entertainer yang bergelut di dunia hiburan, yang bekerja untuk menghibur orang banyak malah memutuskan untuk mati dengan jalan bunuh diri. Bukankah sebagai penghibur seharunya mereka yang paling terhibur? bukannya malah depresi dan lantas bunuh diri. Dari hal ini kita paham bahwa menjadi terkenal tidak menjamin kebahagiaan.

Fakta Seputar Bunuh Diri

Bunuh diri selalu berintegrasi dengan depresi, karena diteorikan bahwa penyebab bunuh diri adalah depresi. Depresi sendiri merupakan penyakit mental yang ditandai dengan perasaan sedih yang intens. Rasa depresi yang terus menerus dan tak teratasi dapat mengatarkan seseorang pada keinginan kuat untuk lepas dari rasa depresi tersebut dan tak jarang ada yang menjadikan bunuh diri sebagai solusi dari kegagalannya mengatasi tekanan dari masalah dalam hidupnya. Bunuh diri merupakan bentuk pelarian dari situasi yang tidak bisa ditolerir atau bentuk regresi ingin kembali ke keadaan tenang.

Dikaji secara global bunuh diri merupakan pembunuh terbesar kedua di dunia pada rentang usia 15 - 29 tahun. Kebanyakan pada rentang usia tersebut adalah remaja. Penyebabnya pun terkadang merupakan hal sepeleh seperti putus cinta.

Di tinjau lebih luas lagi, 75 % dari total jumlah korban akibat bunuh diri merupakan penduduk Negara berpendapatan rendah.

Hal ini merupakan Sesutu yang harus segera diatasi karena diperkirakan angka bunuh diri ini akan terus meningkat. Salah satu faktor yang menyebabkan teori tersebut adalah bahwa bunuh dapat diri itu menular. Penularannya tidak seperti HIV atau TBC, bunuh diri menyebar melalui media social. Bukan menyerang fisik tetapi menyerang pikiran dan mental. Terlebih lagi aksi bunuh diri oleh para artis dunia dapat memberikan semacan informasi salah bahwa “solusinya depresimu adalah bunuh diri”.

Solusi Mencegah Wabah Bunuh Diri

Sekarang yang kita butuhkan adalah solusi. Seperi kata pepatah “ fokus ke solusi”
Terus apa solusinya ?! sebelum itu penahkah anda mendengar ada warga palestina yang bunuh diri ???saya pribadi tidak pernah mendegar sekalipun ada warga palestina yang bunuh diri. Kenapa dari sekian banyak negara yang dibahas adalah palestina ? jawabanya karena seharusnya warga negara yang paling tertekan dan paling dilanda depresi saat ini adalah warga palestina. 

Komplik Palestina

Bagaimana tidak setiap jam, menit bahkan detik mereka dihantui dengan kemungkinan pesawat kaum zionis menjatukan bom, setiap detik keluarga tercinta entah itu kakek, nenek, ayah, ibu, adik, kakak om, tante terancam kehilangan nyawa. Tapi mereka tetap berjuang untuk hidup, walaupu mereka mati mereka mati bukan Karena arang yang dibakar ataupun tali yang digantungkan, tapi mereka mati karena perjuangan mereka mempertahankan negara mereka. Mental mereka sekuat baja dan sekokoh gunung, rahasianya adalah mereka bertakwa kepada Allah SWT dengan menerapkan islam sepenuhnya.

Ya benar solusi bunuh diri adalah islam. Seseorang yang betakwa tidak akan pernah mengambil tindakan pengecut seperti bunuh diri sebesar apapun masalah hidup yang dia alami. Setiap muslim percaya akan takdir baik dan buruk yang telah ditetapkan untuk hidupnya. Setiap muslim percaya jika ada masalah dalam hidup, itu merupakan cobaan yang dengan menambahkan kesabaran akan mendatangkan pahala yang amat besar. Setiap muslim selalu percaya dan yakin bahwa setelah kesulitan pasti ada kemudahan.

Jadi bagi ibu dan bapak sekalian tanamkan dan perkenalkan islam sejak dini kepada para anak remaja kalian atau paling tidak izinkanlah mereka mengikuti majelis-majelis ilmu. Tidak usah kalian khawatir dengan “radikal” dan sejenisnya percayalah itu cuma kebohongan media. Bom bunuh diri bukan merupakan bagian dari islam, di situasi perang sakalipun seperti di palestina tidak perna ada seorang pun dari anggota hamas yang melakukan bom bunuh diri.  



Artikel Terkait


EmoticonEmoticon