Contoh Soal Fisika C1 Konseptual sampai C6 Konseptual

Contoh soal C1 Konseptual - C6 Konseptual Fisika | Revisi Taksonomi Bloom sehingga saat ini bentuk soal untuk mengukur dimensi pengetahuan menjadi 4 X lipat lebih banyak dibandingkan versi Taksonomi Bloom Sebelumnya.  Ada beberapa pengetahuan yang baru diperkenalkan di revisi taksonomi bloom ini, salah satunya adalah Pengetahuan Metakognisi yang sebelumnya tidak pernah di nilai guru di sekolah. 

Domain Kognitif yang pada taksonomi bloom lama hanya sebatas proses kognitif C1-C6, di Revisi taksonomi bloom kemudian dipecah menjadi dua bagian yaitu dimensi pengetahuan dan proses kognitif. Dimensi pengetahuan terdiri dari pengetahuan faktual, Konseptual, prosedural dan metakognisi. Sementara untuk proses kognitif terdiri dari C1 - C6. 

keberadaan dimensi pengetahuan dan proses kognitif kemudian berdampak pada assesmen yang membuat lingkup variasi soal menjadi lebih banyak. pada kesempatan ini akan diulas mengenai Contoh soal C1 Konseptual - C6 Konseptual Fisika. Berikut penjelasannya.


Baca juga : Contoh Soal Fisika Faktual C1 - Faktual C6





    Contoh Soal Fisika C1 Konseptual

    C1 Adalah Mengingat. Konseptual adalah Konsep, simpel saja berarti C1 Konseptual adalah mengingat materi yang bersifat konsep. 

    Contoh Indikator soal : Siswa dapat Menjelaskan Pengertian gaya
    Contoh Soal : jelaskan Pengertian gaya ?

    Contoh Soal Fisika C2 Konseptual

    C2 adalah Memahami. Jadi C2 Konseptual adalah Memahami konsep. Tidak sekedar mengingat tetapi siswa dapat terpahamkan oleh suatu Konsep. salah satu bentuk soal yang bisa Mengukur pemahaman kosep adalah siswa dapa memahami konsep pada suatu benda

    Contoh indikator soal : Siswa dapat menjelaskan cara kerja suatu benda berdasarkan prinsip pesawat sederhana

    Soal 

    Contoh Soal Fisika C3 Konseptual

    C3 itu menerapkan. Jadi C3 Konseptual adalah menerapkan Konsep. Menyangkutbagaimana siswa menerapkan suatu konsep untuk menjawab soal.

    Indikator Soal : Siswa dapat Menentukan Besar jarak dan perpidahan suatu dari suatu objek
    Soal : Seorang anak berjalan 2 meter kebaratkemudian belok keselatan sejauh 4 m kemudian belok lagi ketimur sejauh 2 meter. hitunglah perpindahan yang dilakukan anak tersebut...

    Untuk menjawab soal siswa harus terlebih dahulu memahami konsep dari perpindahan. Fakta dilapangan sering kali ditemukan siswa yang miskonsepsi mengira jarak dan perpindahan adalah sama. Kemudian siswa yang paham konsep perpindahan akan menerapkan persamaan untuk menentukan besar perpindahan yang dilakukan anak dalam soal..

    Contoh Soal Fisika C4 Konseptual.


    C4 ini adalah kemampuan Menganalisis. Jadi C4 konseptual adalah kemampuan siswa menganalisis menggunakan konsep. C4 ini sudah masuh ranah HOTS, High Order thinking Skills jadi maklum klo membuat soalnya pun mulai susah. 

    Menganalisis Berdasarkan fakta adalah kemampuan untuk memisahkan konsep-konsep dalam suatu persoalan kemudian mencari hubungan dari konsep-konsep  tersebut. jadi soal yang harus dibuat adalah soal yang ada konsep tersiratnya yang untuk mengetahuinya siswa harus menganalisis keseluruhan soal.

    Indikator : Siswa dapat menganalisis  gelombang untuk Menetukan Cepat rambat suatu gelombang

    Contoh soal :Perhatikan Gambar diatas ! Dari gambar tentukan Cepat rambat gelombang tersebut...

    Nah loh inikan soal penerapan ? ini sudah masuk soal analisis. Mengapa karena untuk menjawabnya siswa harus menganlisis gambar dengan menggunakan konsep untuk mencari apa yang dibutuhkan untuk menentukan panjang gelombang. Cepat rambat nanti bisa di hitung jika sudah meengetahui Berapa Panjang gelombangnya, berapa priodenya/frekuensi. Kemudian untuk  Sementara panjang gelombang dan dan priodenya tidak dituliskan secara tersurat tetapi mereka tersirat sehingga harus di analisis terlebih dahulu dengan menggunkan konsep tentang apa itu panjang gelombang, priode dan frekuensi.



    Contoh Soal Fisika C5 Konseptual.

    C5 dalam Revisi taksonomi bloom adalah Mengevaluasi. Mengevaluasi ini dapat diartikan sebagai memberikan penialaian. Karena yang kita bahas C5 konseptual maka penialian dilakukan berdasarkan Konsep. 

    Contoh Indikator : Siswa dapat menilai Kecepatan Sebuah Roket Berdasarkan Persamaan Gravitasi Newton

    Contoh Soal
    Sebuah Stasiun TV meluncurkan satelit komunikasi baru untuk memperluas jangkauan siarannya. Satelit itu diluncurkan menuju orbit dengan menggunakan roket. Agar satelit tetap berada pada objeknya bagaimanakah seharusnya kecepatan satelit itu ?

    a. Kecepatan Satelit harus lebih besar dari kecepatan Rotasi bumi
    b. Satelit harus bergerak dengan kecepatan sama dengan rotasi bumi
    c. Satelit harus memiliki kecepatan lebih kecil dari kecepatan gravitasi bumi
    d. Satelit tidak boleh memiliki kecepatan

    Alasan

    1. Untuk melawan gravitasi bumi satelit harus memiliki kecepatan yang besar
    2. agar priodenya sama kecepatan harus sama
    3. semakin besar kecepatan maka semakin besar priodenya
    4. Semakin besar kecepatan semakin besar daerah siarnya

    Tipe soal diatas adalah objektif Two Tier dimana anak harus memilik opsion dan alasan mereka memili opsion tersebut. Pada soal tersebut kegiatan mengevaluasi tergambarkan dari bagaimana siswa menialai apa yang harus dimiliki satelit agar satelit tersebut bisa tetap berada di orbit dan tentu saja untuk menjawabnya dibutuhkan konsep.


    Contoh Soal Fisika C6 Konseptual

    C6 dalam Revisi taksonomi bloom adalah mencipta. C6 Konseptual artinya siswa dapat merancang/merumuskan/membuat berdasarkan konsep. Mencipta tidak serta merta diartikan sebagai menghadirkan sesuatu yang belum pernah ada tetapi lebih kepada perencanaan berdasarkan kriteria tertentu.

    Indikator soal  : Siswa dapat merancang lintasan roller coster dengan menggunakan Hukum konservasi energi Mekanik.

    Contoh soal 

    Buatlah sebuah desain lintasan rolercoster yang memungkinkan roler coster bergerak tanpa bantuan mesin hingga kecepatan maksima 40 m/s2 dan berhenti tanpa rem.  

    Untuk menjawab soal siswa harus tahun konsep EP + EK.

    Catatan tambahan bahwa jenjang hirarki proses kognitif berbeda dengan tingkat kesulitan soal. Artinya bahwa bisa jadi C1 lebih susah dari pada C6.

    Artikel Terkait


    EmoticonEmoticon