Khasiat Ciplukan Untuk Kesehatan

Khasiat Ciplukan - Tanaman ciplukan bernama latin Physalis peruviana merupakan jenis tanaman anual (tahunan) yaitu jenis tanaman dengan jangka hidup yang relatif pendek. 



Sumber Gambar alibaba.com
Tanaman ini sering kali dijumpai tumbuh liar di daerah/vegetasi terbuka. Oleh sebagain besar orang, ciplukan dianggap sebagai tanaman penggangu yang kehadiranya dianggap sebagai gulma sehingga sering dibasmi. Namun ternyata berdasarkan peneltian tanaman ciplukan mempunyai Khasiat yang sangat banyak untuk kesehatan. 

Apa saja Khasiat ciplukan ? berikut ulasanya.



1. Mencegah dan Menghambat Pertumbuhan Sel Kanker

Berdasarkan penelitian, ektrak buah dari tanaman ciplukan dapat berfungsi sebagai agen kemopreventif sel kanker yaitu agen pencegah dan penghambat pertumbuhan sel kanker. 


Kandungan senyawa Fisalin dan Withanolid di dalam buah cimplukan bersifat sitoksik sehingga dapat digunakan sebagai anti kanker. Dari sejumlah penelitan membuktikan bahwa buah cimplukan  dapat menekan pertumbuhan sel kanker hingga 20% sehingga dapat digunakan sebagai obat herbal alternatif untuk mencegah dan menhambat pertumbuhan sel kanker

2. Mengobati Diabetes

Khasiat ciplukan yang lainya adalah dapat mengobati penyakit diabetes. Pada penderita diabetes terjadi gangguan metabolisme glukosa yang menyebabkan gula darah tidak bisa dirubah sepenuhnya menjadi energi sehingga mengakibatkan kadar gula dalam darah tidak terkendali. 

Daun Pada tanaman ciplukan mengandung banyak zat yang dibutuhkan oleh penerita diabetes karena dapat mengendalikan kadar gula dalam darah. kandungan tersebut antara lain, Vitamin C, Asam palmitat, Alkaloid, Chlorogenis acid dan Polifenol. 

3. Menurunkan Hipertensi (Tekanan Darah Tinggi)

Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan kondisi medis yang ditandai dengan tingginya tekanan darah sesorang. Tekanan darah yang tinggi berdampak buruk bagi jantung karena jantung harus bekerja ekstra lebih keras untuk memompa darah. Tanaman ciplukan juga berkhsiat untuk menurunkan tekana darah tinggi. Ciplukan mengandung zat yang dapat menurunkan tekanan darah.  

4. Mengobati Disentri

Khasiat ciplukan yang lain adalah mengobati disentri. Disentri adalah infeksi pada usus yang menyebabkan diare yang disertai darah atau lendir yang disebabkan oleh bakteri shigella.  Berdasarkan penelitan oleh universitas jember di ketahui bahwa daun ciplukan  mengandung senyawa antibakteri yaitu glikosida flavonoid (luteolin) yang dapat menekan pertumbuhan bakteri shigella. 

5. Mengobati Penyakit Epilepsi/Ayan

Tanaman Ciplukan juga berkhasiat mengobati penyakit Epilepsi. Sekedar info penyakit Epilepsi atau sering juga disebut dengan ayan merupakan penyakit ganguan pada saraf otak yang dapat disebabkan akibat benturan pada kepala, stroke, tumor otak ,bahkan dapat disebabkan akibat pengonsumsian alkohol yang berlebihan. dengan mengkonsumsi buah ciplukan secara berkala dapat mengobati penyakit epilesi.

6. Sebagai Obat luar

Khasiat yang lainya adalah ciplukan dapat digunakan sebagai obat luar sepeti penyakit bisul dan borok. Pengunaanya cukup dengan menghaluskan daun ciplukan dan mengoleskanya pada bisul atau borok 

7. Mengobati Sariawan

Kandungan vitamin c pada buah ciplukan berkhasiat untuk menyembuhkan radang sariawan. 

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon