Bukan Soal Rasa Tapi soal kesehatan |
Oleh karena itu sedini mungkin anda harus memulai kebiasaan makan yang lebih sehat. Cara paling efektif adalah dengan memasak makanan sendiri
Memasak sendiri di rumah adalah cara terbaik untuk mengendalikan kualitas makanan Anda. Fakta membuktikan bahwa Makanan rumahan lebih rendah lemak dan sodium dari pada makanan yang disajikan di restoran atau makanan siap saji yang selain enek juga kaya dengan bahan pengawet.
Hal ini juga penting sebagai bentuk langkah untuk mengurangi kebiasaan mengomsumsi makanan instan yang saat ini meledak dipasaran. Ketahuilah dari segi manapun makanan instan pasti berdampak negatif bagi kesehatan. Jangan jadikan kemalasan anda sebagai alasan untuk menghiraukan kesehatan anda.
Inlah pentingnya untuk belajar memasak dan bagi kaum lelaki mempunyai pasangan hidup yang pandai memasak sebaiknya anda tambahkan dalam kriteria calon anda.
Perlu di perjelas bahwa memasak sendiri adalah meracit semua aspek makanan dari bahan alami bukan produk instan yang dimasak sendiri, klo Cuma masak mie instan itu tidak termasuk , ingat.
Hal ini mungkin terdengar sederhana tapi nyatanya mayoritas masyarakat terkhusus yang berdomisili di daerah perkotaan lebih memilih mengomsumsi makanan siap saji. Survei membuktikan hal tersebut dimana beberapa alasan yang menyebabkan hal tersebut adalah yang pertama masalah waktu dan kedua adalah prihal “tidak tau masak” atau masakanya kurang enak, katanya, ini terdengar seperti alasan belaka tetapi fakta menyatakan hal tersebut.
Ingat point penting yang harus kita jadikan prinsip dalam memilih makanan adalah bahwa rasa seharunya bukan dijadikan prioritas yang penting adalah makanan tersebut sehat dan tentunya begizi.
Ada beberapa hal yang dapat anda jadikan patokan dalam meilih makanan
1. Bebas bahan pengawet
Sudah jelas bahwa yang dimaksud adalah bukan produk instant. Mungkin menurut badan kesehatan kadar bahan kimia sebagai pengawet dikategorikan dalam jumlah yang aman tetapi jika anda mengkomsusii setiap hariya tentulah bukan aman lagi namanya.
2. Bebas MSG
MSG atau yang lebih dikenal dengan micin ini merupakan bagian yang tidak pernah absen di dapur.
Sekarang ini mulai dari fastfoot yang kita temui di rumah makan sampai snack semisal kerupuk dan sejenisnya umumnya tak lepas dari MSG. anda kudu hati-hati loh, pasalnya MSG yang overdosis merupakan penyebab berbagai penyakit serius seperti obesitas, kerusakan saraf otak , masalah hati dan lain-lain.
Sekali lagi bahwa rasa makanan jangan jadikan prioritas, yg penting sehatnya dulu.
3. Gizi seimbang
Yang dimaksud adalah 4 sehat 5 sempurna yang bebas bahana pengawet dan MSG tentunya. Gizi seimbang dalam artian lain mengdung komposisi karbohidrat, lemak dan protein yang seimbang serta kaya akan serat.
EmoticonEmoticon